PONOROGO, Kapolsek Mlarak AKP Rosyid Effendi, S.H., M.H bersama anggota melaksanakan silaturahmi dengan Staf Sekretaris Pimpinan Pondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) di Kampus 1 PMDG, Desa Gontor, Selasa (4/2/2025) pukul 09.00 wib.
"Kegiatan ini bertujuan untuk menjalin komunikasi dan harmonisasi antara Polsek Mlarak dan pihak Pondok Modern Darussalam Gontor, "kata AKP Rosyid Effendi.
AKP Rosyid Effendi menambahkan, sehingga apabila ada giat kunjungan baik dari pejabat maupun Dubes dari luar negeri bisa di komunikasikan dengan baik terkait dengan giat pengamanan.
"Selain itu, silaturahmi ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara Polsek Mlarak dan PMDG memastikan bahwa setiap kegiatan di lingkungan PMDG dapat berjalan dengan aman dan tertib, "imbuhnya.
Lebih lanjut Kapolsek mengatakan, Polsek Mlarak juga berkoordinasi mengenai jadwal kegiatan pimpinan dan agenda penting PMDG guna memastikan pelayanan dan jaminan keamanan bagi lingkungan pondok pesantren.
"Juga untuk mengetahui jadwal kegiatan pimpinan PMDG dan kegiatan PMDG sehingga Polsek Mlarak dapat memberikan pelayanan dan jaminan keamanan kepada PMDG, "pungkasnya.
(humas)
0 Komentar