Polsek Babadan Tingkatkan Patroli Malam, Antisipasi Curanmar Dan Aksi Premanisme

Polsek Babadan Tingkatkan Patroli Malam, Antisipasi Curanmar Dan Aksi Premanisme

 

Ponorogo – Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), Polsek Babadan Polres Ponorogo intensif melaksanakan patroli rutin pada malam hari. Kegiatan patroli yang digelar pada Senin (30/6/2025) malam tersebut bertujuan untuk mencegah aksi kejahatan jalanan, seperti Curat, Curas, Curanmor, serta premanisme di wilayah hukumnya.

Dua personel piket SPKT, yakni Bripka Nur Sahid dan Bripka Afik Afandi, diterjunkan langsung dalam kegiatan tersebut dengan menyusuri titik-titik rawan kriminalitas. Rute patroli dimulai dari Mako Polsek Babadan dan melintasi sejumlah desa, antara lain Desa Purwosari, Trisono, Sukosari, Polorejo, Ngunut, Bareng, Gupolo, Cekok, hingga kembali ke Desa Babadan.

Sasaran patroli difokuskan pada lokasi-lokasi strategis seperti SPBU, fasilitas perbankan, Terminal Seloaji, pertokoan, dan pemukiman warga.

Selain melakukan pemantauan, petugas juga menyempatkan diri berdialog dengan warga yang dijumpai. Dalam komunikasi tersebut, petugas menitipkan pesan-pesan kamtibmas, mengimbau masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar dan tidak segan melapor jika menemukan aktivitas yang mencurigakan.

Kapolsek Babadan, AKP Yudha Setiawan, S.H., M.H., saat dikonfirmasi menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya preventif untuk mencegah gangguan kamtibmas, serta memperkuat kehadiran polisi di tengah masyarakat.

“Patroli rutin ini menjadi salah satu bentuk nyata Polri dalam memberikan perlindungan dan rasa aman bagi warga. Alhamdulillah, kegiatan berjalan aman, lancar, dan situasi di wilayah hukum Polsek Babadan tetap kondusif,” ujarnya.

Dengan pelaksanaan patroli ini, diharapkan potensi gangguan keamanan dapat ditekan dan terwujudnya lingkungan masyarakat yang aman dan tertib semakin kuat.

(Humas)

Posting Komentar

0 Komentar