Ponorogo – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan pengamanan menjelang perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Polsek Sambit melaksanakan kegiatan pembinaan kepada anggota Pokdarkamtibmas Desa Gajah, Kecamatan Sambit, Kabupaten Ponorogo. Kegiatan berlangsung pada Selasa, 5 Agustus 2025, mulai pukul 11.00 hingga 14.00 WIB.
Pembinaan tersebut dipusatkan di Desa Gajah dengan tujuan membekali para anggota Pokdarkamtibmas agar mampu mendukung kelancaran dan keamanan dalam seluruh rangkaian kegiatan peringatan HUT RI yang akan dilaksanakan di wilayah desa setempat. Kegiatan berlangsung dalam suasana tertib, lancar, dan penuh semangat kebersamaan.
Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kepala Desa Gajah Agus Wijaya, Polmas Desa Gajah Aiptu Eko Supriono, Babinsa Desa Gajah Dwi Sukoco, Komandan Pokdarkamtibmas Kademo, serta seluruh anggota Pokdarkamtibmas Desa Gajah. Para peserta mendapat arahan mengenai pentingnya peran aktif masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan serta kerja sama lintas elemen, khususnya dalam momentum perayaan kemerdekaan.
Kapolsek Sambit, AKP Baderi, S.H., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan Binpokdarkamtibmas merupakan bagian dari strategi preemtif kepolisian dalam membangun kemitraan dan kesadaran hukum di tengah masyarakat. Ia berharap, Pokdarkamtibmas dapat menjadi garda terdepan dalam menciptakan suasana yang aman, tertib, dan kondusif selama kegiatan perayaan HUT RI berlangsung.
Dokumentasi kegiatan turut dilampirkan sebagai bentuk pertanggungjawaban pelaksanaan di lapangan.

0 Komentar